“Angkatan Laut memiliki rencana untuk meng-upgrade-nya 18 S-70CS, tapi masih bekerja membuat rincian program,” kata pejabat militer CNA sebagaimana dikutip Liberty Times, koran lokal berbahasa China Sabtu 1 Agustus 2015.
Dalam rangka memperkuat kemampuan anti-kapal selam Angkatan Laut dalam menghadapi ancaman militer China, militer telah memutuskan untuk mengontak Sikorsky Aircraft Corporation dari Amerika Serikat untuk melaksanakan program ini. Upgrade terdiri dari mesin pada beberapa helikopter dan menambahkan peralatan serangan untuk semua S-70CS. Program ini diharapkan akan selesai pada bulan September 2017, menurut laporan tersebut.
Angkatan Laut mengatakan sedang mempertimbangkan untuk membeli helikopter multi-misi MH-60R Seahawk untuk mengganti armada helicopter MD500, meskipun belum ada keputusan akhir yang dibuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar