Selasa, 12 Januari 2016

F-4 Phantom Iran Jatuh, 2 Pilot Tewas

iran
Sebuah jet tempur F-4 Phantom milik Iran dikabarkan jatuh dan menewaskan dua pilot yang ada di dalamnya. TV negara Iran melaporkan pesawat jatuh pada Selasa 12 Januari 2016 pagi di dekat perbatasan Pakistan.

Lokasi jatuhnya pesawat terletak sekitar 45 mil sebelah barat dari Konarak Air Base, sekitar 900 mil tenggara dari ibukota Iran, Teheran.
Laporan itu mengatakan bahwa penyebab kecelakaan itu belum diketahui tetapi penyelidikan sedang berlangsung. Pilot jatuh ketika sedang melakukan misi latihan rutin.
Daily Mail menulis, Phantom merupakan pesawat yang diproduksi Amerika dan dibeli sebelum Revolusi Islam tahun 1979.  Beberapa pesawat Iran jatuh dalam beberapa tahun terakhir. Terakhir pada bulan Juli 2014, sebuah jet tempur F-4 juga jatuh di selatan negara itu, menewaskan dua pilot.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar